Saat minum red wine, orang biasanya menyisakan noda merah di bibirnya yang tampak seperti memakai lipstik. Melihat hal tersebut, perusahaan kosmetik Korea, Chateau Labiotte meluncurkan barisan koleksi lipstik baru yang terbuat dari wine.
Dikabarkan oleh thedailymeal.com (18/12/16), memang lipstik ini tidak sepenuhnya terbuat dari wine tapi ekstrak wine menjadi salah satu bahan utamanya.
|
Bukan hanya lipstik, lip tint dan lip balm dari wine pun dibuat oleh Chateau Labiotte. Mereka pun dikemas dalam botol wine mungil.
Makin menakjubkan, Chateau Labiotte juga punya barisan produk yang disebut lipstik dari wine yang meleleh 'wine melting lipstick'. Lipstik yang secara khusus dirancang untuk meniru tampilan bibir yang terkena noda wine.
|
Perusahaan ini mengatakan ekstrak wine di formula pembuatan ini menjaga bulu mata tetap sehat. Tapi bahkan jika tidak benar pun, produk ini telah jadi perbincangan dimana-mana.
|
0 Response to "Yummy! Lipstik dan Maskara Ini Dibuat dari Wine"
Posting Komentar