Memanggang dengan mentega tentu mudah tapi tidak cocok untuk menggoreng. Mentega bisa gosong atau berbau menyengat dan rasa masakan pun akan pahit.
Masalahnya terletak pada protein. Mentega dibuat dengan 3 komponen utama, lemak, air, dan padatan susu yang mengandung protein. Saat mentega meleleh, air menguap, dan padatan tak bisa berubah sehingga terbakar.
Untuk menghilangkan masalah, padatan susu pun harus dihilangkan. Dilansir dari foxnews.com (7/10/16), ada 3 inovasi menghilangkan protein yang menghasilkan 3 nama mentega yang berbeda. Ini penjelasannya.
1. Clarified butter
|
Clarified butter adalah mentega yang kandungan air dan padatan susunya dibuang. Cara membuatnya mudah, ambil beberapa potong mentega, lelehkan di dalam panci dengan api kecil.
Busa akan muncul tanda air menguap. Lemak kuning dan padatan susu yang ingin dihilangkan akan terlihat. Ambil dan buang bagian atas yang berupa padatan susu, kemudian tuang juga saring lemak kuning yaitu clarified butter pada wadah lain.
Produk ini lebih tahan lama, lebih tahan panas, dan lebih stabil dari mentega biasa. Karenanya, mentega ini punya kegunaan lebih luas di berbagai makanan.
Gunakan produk ini seperti minyak goreng biasa, beruntungnya, rasanya tetap seperti mentega. Anda bisa masak apapun dengannya dari ayam goreng sampai tumis sayuran.
2.Ghee
|
Ghee atau minyak samin digunakan hampir di semua masakan India dan punya banyak manfaat kesehatan. Mirip clarified butter, tapi ghee dimasak lebih lama, setelah padatan susu terpisah, terus masak sampai padatan menjadi cokelat dan mengendap ke dasar panci, kemudian saring campuran.
Kegunaannya juga sama dengan clarified butter, tapi ghee punya tambahan rasa kacang yang gosong.
3. Brown butter
|
Pembuatannya masih sama dengan kedua mentega di atas, tapi brown butter dipanaskan sampai padatan susu berubah cokelat dan punya rasa kacang. Tidak perlu disaring.
Brown butter hanya cocok dimasak dengan panas sedang atau panas tinggi tapi cukup sebentar. Sebagian besar, brown butter digunakan sebagai penyedap dan pelengkap untuk masakan sayur.
Anda bisa membekukan mentega ini dan menggunakan sebagai mentega biasa. Rasa masakan akan lebih lezat.
(odi/msa)
0 Response to "Clarified Butter, Ghee dan Brown Butter, Apa Bedanya?"
Posting Komentar