Si Kuning Telur Pemalas, Gudetama akan Hadir di Singapura Dalam Bentuk Kafe

Kafe bertema kartun Jepang semakin bertambah di Singapura. Bulan depan, Gudetama Cafe akan buka di sana.

Gudetama dikenal sebagai karakter kuning telur pemalas dan tanpa semangat. Karakter ini dibuat berbeda oleh Sanrio Jepang yang terkenal dengan karakter ceria dan lucu. Gudetama yang senang berselimut sehelai bacon lahir pada tahun 2013.

Tahun lalu, Gudetama Café buka di Osaka. Aneka makanan bertema Gudetama, lengkap dengan mata dan mulut yang jadi ciri khasnya, ditawarkan di kafe ini. Gudetama juga ikut menarik perhatian warga Hong Kong.

Si Kuning Telur Pemalas, Gudetama Dalam Bentuk Kafe akan Hadir di SingapuraFoto: gudetamacafesg/sanrio/kotaku

Izumi Curry dan Dim Sum Icon Hong Kong , terdapat dim sum bentuk Gudetama yang mengeluarkan cairan ketika permukaannya ditusuk. Kini giliran Singapura yang akan terkena "demam" Gudetama. Sebab Gudetama Café rencananya buka mulai akhir November di Suntec City Mall lantai satu, lapor Channel News Asia (17/10).

Informasi bermula dari kemunculan akun Instagram @gudetamacafesg pada Minggu (16/10). Dalam beberapa jam, akun mengumpulkan lebih dari 1.000 followers. Di Instagram, kafe mengunggah sebuah gambar berisi versi kartun dari beberapa makanan yang muncul dalam menu. Antara lain Breakfast in pan, Waffles in pan Pizza dan kopi.

Food stylist dan blogger Singapura, Shirley Wong atau dikenal dengan Little Miss Bento, ikut membantu Gudetama Café Singapura, sebut The Straits Times (17/10). Ia bekerja sama membantu menghias makanan dan merancang menu kafe.

Si Kuning Telur Pemalas, Gudetama Dalam Bentuk Kafe akan Hadir di SingapuraFoto: gudetamacafesg/sanrio/kotaku

Dalam laman Facebook, Shirley mengatakan bahwa Gudetama merupakan karakter favoritnya. Ia juga sempat membagi di blog-nya kreasi Gudetama sushi dan bento.

Kehadiran Gudetama Café akan menjadi kafe bertema karakter Jepang ke-3 yang buka tahun ini di Singapura. Sebelumnya sudah muncul Hello Kitty café di Bandara Changi dan pop-up café Pokemon di Bugis Junction. Keduanya menarik perhatian masyarakat setempat sampai menimbulkan antrean panjang.

(odi/msa)

Related Posts :

0 Response to "Si Kuning Telur Pemalas, Gudetama akan Hadir di Singapura Dalam Bentuk Kafe"

Posting Komentar