Sering menggunakan blender Meskipun alar pengaduk praktis ini sering dipakai dan dicuci, bisa saja terlihat kusam. Melissa Maker, seorang pengguna blender memberikan tips praktis mencuci dan megawatt blender, seperti dilansir cleanmyspace.com (6/16) ini.
1. Cara mencuci blender sehari-hari
Jika Anda menggunakan blender hampir setiap hari atau setiap hari, mencucinya tentu butuh waktu. Namun, Melissa punya trik cepat membersihkannya, yaitu dengan membiarkan blender tersebut mencucinya .
Foto: GettyImages/Today
|
Selanjutnya, taruh tabung blender pada tempatnya dan putar selama 30 detik. Sabun dan air akan membilas sendiri bagian-bagian yang sulit dijangkau dalam putaran blender. Terakhir, tuang isi tabung dan bilas, taruh terbalik di rak cuci dan biarkan kering.
2. Menghilangkan noda membandel
Saat Anda gunakan tabung plastik,karena kaca tidak meninggalkan noda, biasanya warna plastik akan semakin buram karena bekas makanan. Coba bersihkan dengan cara ini.
Foto: GettyImages/Today
|
Peras 1 buah jeruk lemon dan campur dengan 2 sdm soda kue, segelas air ke dalam tabung blender. Putar blender dengan kecepatan tinggi selama 30 detik. Angkat tabung blender dan gosok bagian dalamnya dengan spons halus, bilas dan keringkan.
- Soda Kue dan Cuka
Tuang ¾ gelas cuka putih, ¼ cup soda kue, dan sedikit air. Blender dengan kecepatan tinggi selama 30 detik. Angkat tabung, bersihkan bagian dalam dengan spons halus, bilas dan keringkan.
- Deterjen cuci piring
Tuang beberapa sendok makan bubuk deterjen dan isi tabung dengan air panas hingga hampir penuh. Biarkan beberapa jam dan buang sebagian besar isinya. Gosok dengan spons halus, bilas dan keringkan.
3. Blender Bau
Jika blender Anda berbau tak sedap, bisa gunakan trik ini. Taruh irisan lemon dan sedikit air ke tabung dan blender. Kemudian bilas dan keringkan. Lemon akan menghilangkan bau tak sedap dan memberi aroma menyegarkan.
Foto: GettyImages/Today
|
4. Noda pada tempat memutar blender
Biasanya, ada noda di tempat memutar blender. Cukup tuangkan sedikit sabun cuci piring dan air ke spons atau kain halus, dan lap bekas noda. Untuk kotoran yang bersembunyi di celah-celah, gunakan sikat gigi agar bersih. (odi/ani)
0 Response to "Blender Kusam dan Bau? Bersihkan dengan Cara Praktis Ini"
Posting Komentar