Dulu ubi tidak terlalu populer karena orang lebih memilih kentang dan tumbuhan merambat lainnya. Kini ubi menjadi santapan populer karena ubi tidak mengandung gluten.
Ubi memiliki banyak jenis salah satunya yam yang sekilas mirip ubi jalar. Walau keduanya masih tergolong dalam umbi-umbian ternyata dua jenis ini memiliki banyak perbedaan, seperti dilaporkan health.com (08/11/16).
Ada baiknya kenali kedua jenis umbi ini yang sama-sama enak dan bernutrisi.
Ubi Jalar
Ubi jalar kerap disebut sweet potato karena rasanya yang manis dan lembut. Meskipun ubi manis ini secara botani tidak ada hubungannya dengan kentang.
|
Ubi jalar tumbuh dengan paparan sinar matahari, sementara kentang tumbuh di wilayah yang lembab. Ubi manis ini memiliki tekstur yang lebih lembab dan manis dibandingkan dengan yam.
Umbi dari keluarga Convolvulaceae juga memiliki warna kulit yang khas berwarna merah keunguan, dengan lapisan dalam berwarna oranye terang atau putih. Ubi manis ini banyak ditemukan di wilayah New Zealand dan Asia.
Tidak hanya dari warna. Anda bisa membedakan ubi jalar dari bentuknya. Ubi jalar berbentuk bulat runcing dengan permukaan kulit yang halus.
Yam
Tanaman umbi ini berasal dari Afrika dan Asia. Yam juga tidak memilliki hubungan dengan kentang, tapi berupa akar keluarga lily yang membesar.
Ubi rambat ini punya nama Latin Dioscroea dan tegolong tumbuhan monokot. berbentuk bulat panjang seperti silinder dalam berbagai ukuran. Kulitnya kecokelatan dan kasar. Sedangkan bagian dalamnya berwarna putih sedikit keunguan. Teksturnya lebih kenyal mulur dibandingkan ubi jalar.
|
Banyak supermarket yang menaruh label ubi jalar pada yam atau sebaliknya. Sebaiknya teliti bentuk ubi serta tekstur sebelum membelinya, agar tidak tertukar.
Baik ubi jalar dan yam sering diolah jadi camilan tradisional di berbagai negara Asia. Seperti Vietnam, India, Filipina, Thailand dan Singapura. Dibuat bubur dengan paduan santan atau jajanan tradisional dengan paduan gula merah dan santan.
(odi/msa)
0 Response to "Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Antara Ubi Jalar dan Yam"
Posting Komentar