Baru-baru ini salah satu online streamer dan provider telepon genggam asal Amerika, Hulu dan Sprint, mengumumkan sebuah kerjasama yang digadangkan akan memuaskan para pelanggannya.
Baca juga: Mengapa Popcorn di Bioskop Lebih Enak daripada Buatan Sendiri?
|
Dilaporkan oleh Food&Wine (15/11), mulai hari ini mereka akan menawarkan akses tak terbatas bagi para pelanggan, yang memungkinkan pelanggan untuk streaming film, serial dan program TV lainnya langsung melalui perangkat mobile.
Selain itu mereka juga mengeluarkan sebuah produk makanan, yaitu popcorn dengan berbagai varian rasa yang terinspirasi dari berbagai program dan serial populer televisi.
Kerjasama ini dibuat khusus dengan tujuan untuk menemani para pelanggan saat maraton nonton film, serial dan berbagai program lainnya. Istimewanya mereka juga menawarkan pengalaman nonton seperti 4D.
Terdapat delapan varian rasa popcorn dalam edisi terbatas ini. Berbagai varian rasa tentunya berdasarkan pada serial populer seperti This Is Us, Buffy the Vampire Slayer dan It's Aways Sunny in Philadelphia.
|
Bagi penggemar This Is Us, mereka akan menawarkan camilan dengan varian rasa ekstra asin, seperti air mata yang selalu mereka keluarkan setiap minggunya, sementara penggemar Buffy dapat menikati popcorn dengan varian rasa bawang putih, agar dapat menangkal serangan dari vampir.
Baca juga: Bikin Sendiri Camilan Chicken Popcorn yang Gurih Renyah
Sedangkan bagi penggemar program FX Comedy Always Sunny tersedia pilihan rasa Philly Cheesesteaks. Ada juga popcorn Seinfeld yang rasanya tawar karena mengacu pada program Show About Nothing dan ada pula rasa yang terinspirasi dari Cheers yang mengingatkan pada rasa bir dan pretzel yang disajikan di salah satu program yaitu TV's Most Iconic Bars.
Sayangnya, popcorn edisi terbatas ini tak bisa didapatkan begitu saja. Untuk itu, bagi mereka yang ingin mendapatkan kesempatan untuk menikmatinya, terlebih dahulu harus membuat cuitan di Twitter dengan menggunakan hastag #HugryforHulu. Jika beruntung maka akan berkesempatan untuk mencicipi popcorn istimewa ini. (lus/lus)
0 Response to "Asyiknya! Kini Bisa Nonton Sambil Ngemil Popcorn Rasa Air Mata Hingga Bawang Putih!"
Posting Komentar