Di Spooner House, Shelton sudah dimulai sebuah pergerakan. Tempat penyimpanannya berisi begitu banyak makanan.
"Ya sudah ada lebih dari 2,7 ton makanan. Mendekati 5.500 sajian. Ada banyak orang yang bisa makan," ucap Susan Agamy, Executive Director Spooner House.
|
Dalam waktu dua bulan, lebih dari 3 ton makanan sudah terkumpul di tempat itu. Ternyata dibalik pengumpulan ini ada peran besar seorang anak.
Adalah Sam Rodrigue yang baru berusia 9 tahun. Pelajar kelas 4 Sekolah Dasar ini sudah mengumpulkan makanan banyak makanan dari beberapa kota kecil.
"Setiap pagi (ayah saya) membuatkan sarapan hangat. Tapi anak lainnya, mereka tidak memiliki itu. Mereka tidur tiap malam dan pergi ke sekolah dalam keadaan lapar," ujar Rodrigue seperti dilansir dari wtnh.com (23/11).
|
Karena itu ia ingin membuat perubahan. Ia tidak hanya membuat satu food drive, tapi ada tiga belas.
Rodrigue bahkan membuat organisasi sendiri yang dinamakan "Sam's Kids." Sam telah menetapkan beberapa tujuan berani dan tidak kekurangan motivasi atau inspirasi.
"Gerakan yang dilakukannya untuk mengakhiri kelaparan pada anak," ujar ayahnya, Glenn Rodrigue.
Sam berencana menjaga pengumpulan makanannya dengan baik hingga melebihi Thanksgiving. Dalam situs feedingsamskids.com, ia mengajak dan memberi tahu cara pengumpulan.
|
"Rak di tempat penyimpanan lokal hampir habis dan saya meminta bantuan kalian. Tolong bawa makanan tidak mudah rusak untuk membantu anak-anak seperti kamu dan saya. Cari kotak pengumpul "Sam's Kids" di sekitar kalian," tulisnya dalam situs.
Rodrigue juga mengajak anak-anak mengikuti gerakan "Sam's Kids." Mereka yang tertarik tinggal mengisi formulir dalam situs.
"Ia akan memicu tindakan pada anak-anak lain, orang dewasa dan tidak hanya di sini di Lower Naugatuck Valley, tapi juga diseluruh negara," tutup Agamy.
(odi/adr)
0 Response to "Anak Usia 9 Tahun Ini Donasi 3 Ton Makanan untuk Anak-anak yang Kekurangan"
Posting Komentar