Egg benedict populer sebagai menu sarapan. Menu ini terdiri dari dua potong English muffin yang dilapisi ham atau bacon, poached eggs, dan saus Hollandaise.
Sayangnya dalam membuat egg benedict sendiri sering kali poached egg atau telur ceplok air yang dihasilkan kurang sempurna. Kuning telur biasanya terlalu padat sehingga tidak bisa meleleh.
|
Sebagai solusi, Marks & Spencer (M&S) membuat egg benedict kemasan yang lebih praktis. Pengembangan produk ini sudah berjalan 3 tahun. Menyusul kesuksesan "runny scotch egg" yang dibuat tahun 2014.
Dikutip dari Telegraph.co.uk (19/12), M&S menjelaskan telur dimasak dengan teknik sous vide. Telur disegel dalam plastik kedap udara lalu direndam dalam air hangat. Juga dimasak dalam suhu tepat dan konsisten.
Teknik inilah yang memungkinkan kuning telur meleleh sempurna meskipun pelanggan menghangatkannya di rumah.
Kirsty Grieve dari M&S berujar, "Kami tahu pelanggan kami suka makan telur saat sarapan. Penjualan kami meningkat 10 persen dan Anda tidak bisa mengalahkan poached egg sempurna. Tetapi telur ini bisa saja sulit 'ditaklukkan' dalam pembuatannya."
|
Grieve melanjutkan, "Beberapa tahun ini kami mengembangkan Egg Royale, berupa egg benedict siap masak, yang sudah jadi menu brunch favorit di restoran. Tapi kini pelanggan tak perlu stress membuatnya sendiri di rumah karena kami menjamin kuning telur meleleh sempurna."
Jelang liburan Natal, Egg Royale dianggap Grieve sebagai menu tepat. "Hari Natal adalah tentang perayaan dan orang-orang ingin membuat kagum keluarga dan teman dari mulai mereka bangun. Menu ini bisa jadi solusi."
Selain Egg Royale, M&S berencana meluncurkan produk sarapan baru tahun ini. Berupa Croloaf, paduan croisaat dan roti panggang yang diklaim sebagai perpaduan sempurna sarapan a la Prancis dan Inggris.
(odi/adr)
0 Response to "Dengan Egg Benedict Siap Masak Ini Bisa Sajikan Telur dengan Kuning Telur Leleh Sempurna"
Posting Komentar