Chef Enrico Bartolini Suguhkan Hidangan Italia Klasik Kontemporer di Rosso Restaurant

Pencinta makanan Italia sebaiknya tak lewatkan santap malam ini. Chef dari resto berbintang 2 michelin ini meracik sajian Italia dengan sentuhan spesial.

Secara khusus chef Enrico Bartolini yang mengelola Devero Restaurant di Milan, Italia datang ke Jakarta untuk memeriahkan 'Shangri-La International Festival of Gastronomy'. Chef muda berbakat ini memiliki ciri khas sajian Italia klasik kontemporer.

'Shangri-La International Festival of Gastronomy' merupakan program yang diselenggarkan oleh jaringan hotel Shangri-La di seluruh dunia. Diikuti oleh 12 chef di 11 hotel Shangri-La di dunia.

<i>Chef</i> Enrico Bartolini Suguhkan Hidangan Italia Klasik Kontemporer di <i>Rosso Restaurant</i>Foto: Shangri-La Jakarta/detikfood

Dari 12 chef tersebut 3 chef restorannya masuk dalam daftar 'The World's 50 Best Restaurants'. Festival ini digelar mulai tahun lalu. Saat itu diikuti oleh 11 hotel Shangri-La di dunia. Meliputi 10 kota yaitu Beijing, Hong Kong, Jakarta, London, Manila, Paris,Taipei, Tokyo, Shanghai, dan Singapura.

Khusus di Shangri-La Jakarta, chef Enrico Bartollini menyuguhkan menu andalannya dalam santap malam di di Rosso Italian Restaurant, yang berlokasi di lantai 1.

Chef muda kelahiran 1979 di Pescia, propinsi Pistola ini memiliki prestasi gemilang. Restorannya, Le Roebini pertama kali meraih bintang Michelin saat ia berusia 29 tahun. Bintang kedua diperoleh saat ia berusia 33 tahun. Karenanya ia tergolong sebagai chef berbakat ternama di dunia.

Dengan slogan 'BE Contemporary Classic', ia meracik set menu untuk pencinta makana Italia di Jakarta. Seperti yang disuguhkan sebagai pembuka, Patata soffice uovo e uova, Soft patotoes egg and eggs. Dengan tekstur lembut, telur diberi taburan selai tomat dan cincangan capers dan peterseli.

Kepiawaian sang chef dalam teknik memasak ia buktikan dalam sajian berikutnya. Gambero mezzo fritto, half fried shrimp. Udang segar dimasak setengah masak dengan kepala udang yang digoreng kering. Renyah gurih dengan manis udang setengah masak makin sempurna dengan cocolan saus asam segar yang berwarna kecokelatan.

<i>Chef</i> Enrico Bartolini Suguhkan Hidangan Italia Klasik Kontemporer di <i>Rosso Restaurant</i>Foto: Shangri-La Jakarta/detikfood

Dengan 'plating' modern, sang chef berhasil menampilkan sajian kontemporer Italia. Sementara rasa klasik tak ditinggalkan. Seperti terlihat pada Spaghetti boliliti con scampi.

Spaghetti al dente diaduk dengan potongan udang setengah masak, cincangan mentimun dan saus chilli yang pedas menggigit. Perpaduan segar, gurih dan pedas yang serasi.

Risotto, sajian nasi klasik Italia juga disajikan dengan sentuhan baru, dimasak al dente dengan saus red turnip dan disajikan dengan saus keju Gorgonzola. Gurih tajam keju menyatu dengan kenyal gurih nasi arborio.

<i>Chef</i> Enrico Bartolini Suguhkan Hidangan Italia Klasik Kontemporer di <i>Rosso Restaurant</i>Foto: Shangri-La Jakarta/detikfood

Sajian utama, Filetto di manzo con salsa d'uva americana, beef fillet medium well disajikan dengan saus Concord grape. Empuk juicy daging sapi dilengkapi dengan saus anggur yang asam segar dan lapisan tipis kentang yang digoreng kering.

Keistimewaan hidangan chef Enrico Bartolini ini ditutup dengan Cioccocokato con gelato alle nocciole. Cokelat yang pekat creamy disajikan dengan topping es krim hazelnut yang dingin lembut. Sebuah penutup yang istimewa.

<i>Chef</i> Enrico Bartolini Suguhkan Hidangan Italia Klasik Kontemporer di <i>Rosso Restaurant</i>Foto: Shangri-La Jakarta/detikfood

Setiap sajian Italia klasik kontemporer ini diiringi dengan Zonin1821 Wines. Wine klasik Italia yang sudah ternama sebagai salah satu wine berkualitas di dunia.

Santap siang dan malam dengan set menu dan a la carte tersedia mulai tanggal 25 Oktober - 29 Oktober 2016. Harga set menu mulai dari Rp.398,000++ (US$30) dan Rp.1,098,000++ (US$83) termasuk wine pairing. Untuk informasi ldan reservasi bisa mengontak 021-2922 9999 atau email ke: rosso.slj@shangri-la.com.

(odi/adr)

Related Posts :

0 Response to "Chef Enrico Bartolini Suguhkan Hidangan Italia Klasik Kontemporer di Rosso Restaurant"

Posting Komentar